Pengertian Manajemen Sumber Daya Manusia

 Pengertian Manajemen Sumber Daya Manusia

Meningkatnya peranan manajamen dalam suatu perusahaan mengakibatkan bertambahnya perhatian terhadap pentingnya faktor sumber daya manusia dalam suatu organisasi atau perusahan. Perusahaan kini memberikan perhatian yang lebih besar terhadap masalah yang berhubungan dengan faktor manusia. Oleh  sebab  itu,  fokus  dan  menjadi  perhatian  yang  besar  yang  dipelajari MSDM adalah masalah yang berkaitan dengan tenaga kerja manusia.

Manajemen sumber daya manusia adalah ilmu dan seni yang mengatur hubungan dan peranan tenaga kerja agar efektif dan efisien membantu terwujudnya tujuan perusahaan, karyawan, dan masyrakat, Hasibuan (2008:10). Penarikan, seleksi, penggunaan, dan pemeliharaan sumber daya manusia oleh organisasi, Handoko (2001: 4).

Pengertian-pengertian yang telah dijelaskan diatas dapat kita posisikan bahwa manajamen sumber daya manusia merupakan salah satu bidang manajamen yang memusatkan perhatiannya pada masalah pendayagunaan sumber daya manusia agar dapat memberikan hasil yang optimal bagi organisasi.

Tugas manajamen sumber daya manusia ialah mempelajari dan memahami agar suatu individu mampu mengintegrasikan dan beradaptasi secara langsung ke   berbagai   organisasi   yang   ada.   Salah   satu   caranya   adalah   dengan membentuk sebuah manajamen yang mampu membentuk sebuah iklim organisasi yang dipersepsikan dan dirasakan secara baik dan sehat sehingga sumber daya manusia yang ada memberikan kontribusi yang maksimal terhadap perusahaan atau organisasi yang dimasukinya.


Post a Comment for " Pengertian Manajemen Sumber Daya Manusia"